Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Resep Dendeng Ragi Enak

Dendeng Ragi

Anda sedang mencari inspirasi resep Dendeng Ragi yang unik? Cara membuatnya memang susah-susah gampang. Jika keliru mengolah maka hasilnya tidak akan memuaskan dan justru cenderung tidak enak. Padahal Dendeng Ragi yang enak harusnya sih memiliki aroma dan rasa yang mampu memancing selera kita.

Banyak hal yang sedikit banyak berpengaruh terhadap kualitas rasa dari Dendeng Ragi, mulai dari jenis bahan, selanjutnya pemilihan bahan segar, sampai cara membuat dan menyajikannya. Tidak usah pusing kalau ingin menyiapkan Dendeng Ragi enak di rumah, karena asal sudah tahu triknya maka hidangan ini dapat jadi suguhan spesial.

Nah, kali ini kita coba, yuk, variasikan Dendeng Ragi sendiri di rumah. Tetap dengan bahan yang sederhana, sajian ini bisa memberi manfaat dalam membantu menjaga kesehatan tubuh kita. Anda bisa membuat Dendeng Ragi memakai 15 jenis bahan dan 5 langkah pembuatan. Berikut ini cara dalam membuat hidangannya.

#Pekan_Surabaya
#Cookpadcommunity-cirebon
#SiapRamadan
#BerburuCelemekEmas
#Resolusi2019

Minggu 5 Mei 2019
Ceritanya mupeng banget niih lihat postingan Dendeng Ragi nya Mba Sriwidi, akhirnya,,, cobalah eksekusi si dendeng ragi alias dendeng serundeng khas Surabaya ini.. Ternyata enakk,,, anak dan ayahnya suka banget alhamdulillah,,, menu penutup bulan Sya'ban sekalian buat sahur nanti malam untuk #SiapRamadan esok hari,,, πŸ˜‡sekalian Ikut meramaikan #Pekan_Surabaya πŸ€—πŸ€—. Untuk melestarikan kekayaan kuliner Indonesia... 😍😍 Sambil berharap masuk buku tema Warisan Kuliner Nusantara πŸ˜πŸ˜… πŸ™πŸ˜‡πŸ€—

Source: Dapoer Sriwidi, dgn sedikit modifikasi sesuai selera
#Weeks17
=R/131=

Bahan-bahan dan bumbu yang perlu dipersiapkan untuk membuat Dendeng Ragi:

  1. 300 gr daging sapi
  2. 1/2 butir kelapa, parut
  3. 5 lembar daun jeruk
  4. 2 batang serai
  5. secukupnya Air
  6. secukupnya Minyak goreng
  7. Bumbu halus :
  8. 10 siung bawang merah
  9. 7 siung bawang putih
  10. 2 buah cabe merah besar, buang bijinya
  11. 3 cm kunyit
  12. 1 ruas jahe
  13. 1 sdt ketumbar bubuk
  14. 1/2 lada bubuk
  15. Garam, gula pasir, gula jawa sisir secukupnya

Langkah-langkah untuk membuat Dendeng Ragi

  1. Iris daging tipis2 lalu geprek geprek pakai ulekan supaya tipis. Sisihkan. Siapkan bumbu halus lalu tumis sampai harum bersama daun jeruk dan serai. Lalu bagi menjadi 2 bagian, sebagian untuk ungkep daging dan sebagian lagi untuk dicampur dgn kelapa. Dalam panci presto, masukkan daging, bumbu, air secukupnya serta garam dan gula jawa dan gula pasir masak sampai mendidih, koreksi rasa. Jika rasa sudah pas. Tutup panci presto lalu masak selama 20 menit.
  2. Sambil menunggu, kita siapkan serundengnya. Sangrai kelapa sampai matang, lalu masukkan sebagian bumbu yg sudah ditumis lalu aduk rata sambil bumbui dgn garam secukupnya. Aduk2 sampai bumbu meresap.
  3. Kita tengok daging di panci presto,, kalau air masih banyak lanjutkan memasak sambil diaduk2 sampai air menyusut. Keluarkan dari panci lalu tunggu dingin (sy sambil sikipas). Kemudian tambahan tapioka, aduk rata lalu gulingkan ke serundengnya sambil ditekan2 supaya serundengnya menempel. Kalau mau serundengnya lebih melekat banyak, tambahkan pula sedikit tapioka di kelapanya.
  4. Setelah semua terbalut serundeng lalu goreng sampai kecokelatan.
  5. Setelah kecokelatan lalu angkat dan tiriskan. Sajikan πŸ‘ŒπŸ‘πŸ˜‹

Gimana nih? Gampang kan? Itulah cara membuat Dendeng Ragi yang bisa Anda praktikkan di rumah. Semoga bermanfaat dan selamat mencoba!

Post a Comment for "Resep Dendeng Ragi Enak"

banner 325x300
banner 325x300